Genset seharusnya bukanlah kata yang asing terutama bila berhubungan dengan listrik. Namun masih ada juga orang yang belum mengetahui tentang genset. Karena itulah, kali ini Kami akan mengajak Anda untuk lebih sedikit mengenal tentang genset yang kemungkinan akan membuat Anda tertarik untuk mencari tempat jual genset jakarta setelah mengetahuinya.
Apa Itu Genset? Bagaimana Sejarah Penemuannya?
Genset merupakan singkatan dari generator set, yang artinya adalah alat untuk membuat daya listrik. Genset bisa dibilang adalah hasil penggabungan antara generator (atau bisa juga disebut dengan alternator) dengan engine yang bisa dipakai untuk menjadi alat pembangkit listrik.
Genset ditemukan oleh dua orang yaitu Michael Faraday dan Rudolph Diesel. Awalnya Michael Faraday menemukan induksi elektromagnetik pada tahun 1831, yang selanjutnya akan berkembang menjadi sebuah generator modern.
Kemudian, di tahun 1892, Rudolph Diesel yang merupakan penemu mesin generator diesel mengeluarkan hal patennya.
Manfaat dari mesin generator tersebut disadari, sehingga akhirnya mulai dikembangkan serta diproduksi dalam jumlah banyak supaya bisa digunakan oleh orang lain.
Genset umumnya digunakan di tempat-tempat umum seperti rumah sakit, bank, kantor, mall, hotel serta toko. Bahkan saat ini, tidak sedikit rumah yang memakai genset untuk dijadikan cadangan pasokan listrik ketika terjadi pemadaman, mereka bisa mendapatkannya dari tempat jual genset jakarta.
Manfaat Genset
Banyak orang hanya mengenal genset sebagai alat yang dipakai untuk menyalakan listrik saat mati lampu. Tetapi sebenarnya genset tidak hanya dipakai ketika terjadi pemadaman listrik, namun juga untuk mendukung banyak kegiatan yang membutuhkan daya listrik. Contoh kegiatan yang menggunakan genset adalah konser atau pekerjaan di luar ruangan yang membutuhkan listrik tetapi jauh dari sumber listrik.
Keberadaan genset bisa membantu banyak orang yang bekerja di tempat umum dan besar seperti rumah sakit, mal, hotel bahkan perkantoran akan tetap bisa menjalankan kegiatannya meskipun listrik padam, Untuk bisa menjalankan genset, Anda perlu mengisinya dengan bahan bakar solar atau bensin.
Cara Kerja Genset
Setelah mendapatkan beberapa informasi mengenai genset, Anda mungkin akan penasaran dengan cara kerjanya sekarang,
Telah disebutkan sebelumnya kalau genset merupakan gabungan dari dua buah alat yaitu generator atau alternator dan mesin engine. Untuk bisa menggerakan mesin engine, dibutuhkan bahan bakar berupa solar atau bensin. Sementara generator adalah gulungan kawat dan terbuat dari tembaga yang terdiri dari stator atau kumparan statis. Generator juga dilengkapi dengan rotor atau juga kerap disebut dengan kumparan berputar.
Jika melihat dari ilmu fisika, maka cara kerja dari genset adalah sebagai berikut.
Di dalam sebuah generator, engine akan memutar rotor sehingga menghasilkan medan magnet pada bagian kumparan dari generator. Medan magnet kemudian akan berinteraksi dengan rotor sampai rotor tersebut berputar dan akan menghasilkan arus listrik.
Itulah sekilas informasi tentang mesin genset yang namanya tidak asing bagi banyak orang, jika Anda tertarik untuk menggunakannya, Anda bisa mencari tempat jual genset jakarta